Yudha Anggota DPRD Garut Gelar Donor Darah Bersama PMI di SOR Kerkof, Penderita Thalassemia Kekurangan Darah

Warga Garut antusias megnikuti donor darah di SOR Kerkof (istimewa)
Warga Garut antusias megnikuti donor darah di SOR Kerkof (istimewa)
0 Komentar

GARUT – Anggota DPRD Garut Fraksi PDI Perjuangan, Yudha Puja Turnawan mendadak menggelar donor darah bersama PMI Garut, Minggu 2 Februari 2025 di SOR Kerkof.

Acara donor darah ini juga bekerja sama dengan UPT SOR Kerkof dan sejumlah pihak lain.

Yudha menerangkan, donor darah ini dilaksanakan mendadak karena dia mengetahui ada penderita thalassemia yang kekurangan golongan darah A+.

Baca Juga:Pemkab Garut Sudah Rilis Logo Hari Jadi Garut ke-212Garut Kembali Menjadi Primadona Wisata dengan Perkebunan Bawang Merah Eksotis

Yudha pun langsung menelpon PMI untuk menggelar donor darah di SOR Kerkof. Tempat ini dipilih karena ramai dikunjungi warga terutama di hari Minggu.

” Ada warga yang kesulitan mendapatkan darah golongan A+ untuk thalassemia, nah setelah kita konfirmasi untuk A+ kosong dan untuk golongan lain pun sangat minim,” ujar Yudha.

” Makanya saya menelpon PMI dan Dispora untuk sama-sama kita di hari minggu karena di hari minggu lautan manusia, banyak warga Garut berbondong-bondong untuk olahraga,” jelasnya.

Ternyata memang benar, banyak warga yang antusias mengikuti donor darah ini. Bahkan dari ASN Kesbangpol Garut, Ketua Siaga bencana Persis Garut dan Ketua DPRD Garut juga ikut mendonorkan darahnya.

“Tentu ini bagian dari ikhtiar kita bersama-sama memperbanyak ketersediaan darah di PMI ” Garut,” kata Yudha.

” Harapan kami terbangun kesadaran dari warga garut. Warga Garut itu ada 2,8 juta jiwa, semoga banyak yang memiliki kesadaran donor darah,” harapnya.

Untuk memancing antusiasme warga, Yudha juga memberikan bingkisan makanan ringan dan menyediakan doorprize berupa mesin cuci, dan berbagai peralatan dapur lainnya di acara ini.

Baca Juga:Yudha Dewan Garut Kunjungi Abah Jaja di Desa Samida, Rumahnya Roboh Diterjang Hujan LebatChocodot Garut Gelar Edukasi Otak Anak Sehat Terawat Untuk Masa Depan Hebat

” Poin pentingnya kita ingin menggugah warga Garut donor darah karena donor juga menyehatkan, terutama untuk kita laki-laki kalau tidak donor malah kelebihan zat besi,” katanya.(feri)

0 Komentar