Peningkatan Pengunjung Wisata Gunung Papandayan Tak Signifikan Selama Lebaran

Suasana gunung papandayan di hari Selasa (8/4) dinilai sepi pengunjung.
Suasana gunung papandayan di hari Selasa (8/4) dinilai sepi pengunjung.
0 Komentar

GARUT – Libur lebaran tentunya sangat dimanfaatkan bagi sebagian orang untuk datang ke tempat-tempat wisata khususnya yang ada di Garut salah satunya ke tempat wisata Gunung Papandayan.

Namun, Robby selaku HRD di lokasi tersebut menyampaikan, penambahan jumlah pengunjung ke gunung papandayan tidak terlalu signifikan bahkan hampir sama dengan tahun-tahun sebelumnya.

“Liburan idul fitri saat ini kalau tingkat kunjungan masih sama dengan idul fitri sebelumnya, belum ada lonjakan pengunjung,” kata Robby, Selasa, (8/4) petang.

Baca Juga:Bima Arya Ungkap Rencana Retreat Kedua PemerintahProgram 1.000 Rumah untuk Wartawan Bukan untuk Membungkam Kritik

Bahkan menurut Robby saat ini, pengunjung di dominasi oleh pengunjung lokal. “artinya hanya masyarakat asli Garut saja yang berkunjung kesini, kalau dari luar Garut terbilang cukup sedikit,” katanya.

Tetapi lanjut Robby, justru pengunjung yang niat berkemah yang bisa dikatakan lumayan banyak. “jadi selama ini kebanyakan yang hiking dan camping, karena kebanyakan kita sediakan area-area yang baru, karena camping keluarga d bawah pun sekarang sudah bisa,” katanya.

Sementara untuk kendala yang dialami sejauh ini yakni masalah cuaca seperti hujan. “Faktor hujan tentu sangat berpengaruh sekali terhadap para pengunjung, karena kalau hujan mereka mau ngapain kesini juga kan,”ungkapnya.

Bahkan ia menyebutkan, bahwa kenaikan pengunjung hanya di hari H + 1 2 dan 3, ” di hari H + 4 5 6 sudah standar lagi, apalagi dihari H sangat kurang pengunjungnya,” katanya.

“Kalau d pukul rata jumlah pengunjung sampai hari ini (kemarin) kalau rata-rata 2.000 pengunjung sehari berarti jumlahnya kurang lebih 10.000 pengunjung selama 5 hari kalau dihitung yang produktifnya ya,” pungkasnya. (Ale)

0 Komentar