GARUT – Anggota DPRD Garut Fraksi PDI Perjuangan, Yudha Puja Turnawan mengunjungi janda duafa yang mengalami musibah kebakaran di Kampung Barukaray RT 02 RW 05 Desa Sukatani, Kecamatan Cisurupan, Minggu 9 Februari 2025.
Yudha Puja Turnawan bersama Kades Sukatani Naim Firmansyah, Danramil 1115/Cisurupan Kapten INF Rahmat Hidayat dan jajaran PAC PDI Perjuangan Cisurupan, bertemu dengan Rohimah, janda duafa yang rumahnya hangus terbakar itu.
” Rumah ibu Rohimah kebakaran di hari sabtu malam sekitar 8 februari 2025 pukul 23.30 WIB.Suami ibu rohimah telah meninggal dua tahun lalu, untuk menghidupi kedua anaknya ibu rohimah menjadi buruh tani dengan upah berkisar 30 ribu sampai 40 ribu per hari. Dan tidak setiap hari ada yang memperkerjakan ibu Rohimah,” ujar Yudha.
Baca Juga:Yudha Ketua DPC PDIP Garut Takziah ke Rumah Almarhum Omas Suryana, Satgas Cakrabuana PDIP GarutWaspadai Dampak Kekerasan dalam Keluarga Terhadap Mental Anak di Bawah 5 Tahun
” Musibah ini sangat berat untuk seorang ibu Rohimah, tanpa seorang suami ibu Rohimah bersama kedua anaknya kehilangan rumah dan seluruh harta bendanya,” sambungnya.
Yudha dalam kesempatan ini berusaha menguatkan hati Rohimah. Ia memberikan bantuan paket sembako dan uang tunai.
Selain itu, Ia juga akan berusaha agar Rohimah mendapatkan atensi Kemensos RI berupa bantuan kewirausahaan dan bantuan RST (Rumah Sejahtera Terpadu).
” Kedatangan saya untuk menguatkan hati dan meringankan beban ibu Rohimah dengan memberikan santunan uang dan bingkisan sembako. Saya berharap ada atensi dari Kementerian Sosial untuk dilakukan assesment agar ibu Rohimah ini bisa mendapatkan bantuan kewirausahaan dan RST,” ujarnya.
Di samping itu, Yudha juga mengapresiasi Danramil Cisurupan yang telah mengerahkan personelnya membantu evakuasi puing-puing rumah Rohimah.
” Alhamdullillah aparat TNI dari koramil Cisurupan dipimpin Danramil membantu ibu Rohimah membersihkan puing puing bekas kebakaran,” katanya.
Yudha Harapkan Percepatan Pengadaan Bahan Bangunan di Disperkim Garut
Dalam kesempatan ini Yudha juga kembali menegaskan harapannya agar Pemerintah Kabupaten Garut bisa segera melakukan pengadaan bantuan bahan bangunan di Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim) Kabupaten Garut untuk rumah roboh dan kebakaran.
Baca Juga:Polsek Cibatu Ungkap Jaringan Peredaran Motor Hasil CurianAksi Pencurian di Pabrik Kardus Cimaragas Garut Digagalkan Warga, Pelaku Ditangkap Polisi
“Saya berharap sekali lagi adanya percepatan pengadaan bahan bangunan di Dinas Perumahan Pemukiman Kabupaten Garut di tahun Anggaran 2025 ini sebesar Rp1,2 milyar,” katanya.