Kadisdik Garut Pastikan Tidak Ada Lagi Ijazah Ditahan Sekolah

Disdik Garut buka suara perihal penahanan ijazah sekolah Negeri / Swasta di Jawa Barat\"
Ade Manadin, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut (Rizka/Radar Garut)
0 Komentar

GARUT – Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Garut, Ade Manadin menanggapi soal pernyataan Dedi Mulyadi terkait penahanan ijazah oleh sekolah negeri dan swasta.

Ade Manadin memastikan akan mendukung apa yang diutarakan oleh Dedi Mulyadi. Ia memastikan di Kabupaten Garut, tidak ada lagi ijazah yang ditahan.

Pihaknya akan menindaklanjuti perihal perintah dari Dedi Mulyadi tersebut.

“Nah untuk ijazah insya Allah Kabupaten Garut tidak ada yang tertahan dan walaupun ada salah satu yang tertahan itu karena tidak diambil saja bukan karena ada hal lain. Insyaa Allah saya meyakini bahwa untuk menindaklanjuti edaran Pak Gubernur dan disikapi oleh Dinas Kabupaten Kota di Jawa Barat, insyaa Allah untuk ijazah Garut clear lah, insyaa Allah. Makanya untuk masyarakat yang ijazahnya masih tertunda di sekolah, silakan saja menghubungi sekolahnya masing-masing. Itu pun kalau ada di tingkat SMP ataupun sekolah dasar, tapi saya kira untuk SD SMP insyaa Allah kemungkinannya kecil gitu ya,” ujarnya saat ditemui di lapangan Setda Garut, Senin (3/2).

Baca Juga:Ruang Organisasi Setda Garut Disatroni Maling, Salah Seorang Diduga Pelaku Sudah DiamankanPolisi Amankan 3 Orang Diduga Terlibat Curanmor dan Penadahan di Garut

Adapun terkait seluruh SMP Swasta di Kabupaten Garut menolak untuk memberikan ijazah yang ditahan, Ade Manadin menyebut, pihaknya harus melakukan penelusuran dulu di lapangan.

“Kita tunggu regulasinya aja dulu itu seperti apa kan harus ditelusuri ke lapangan. Mungkin saja terjadi seperti itu karena teman-teman di lapangan ada hal yang perlu dikomunikasikan, apa intinya komunikasi saja,” tutupnya. (rizka)

0 Komentar