Rumah Tidak Layak Huni di Garut Masih Banyak, Jumlahnya Puluhan Ribu

contoh rumah tidak layak huni di Garut
contoh rumah tidak layak huni di Garut
0 Komentar

“Hingga saat ini, sudah lebih dari 200 rumah tidak layak huni yang kami perbaiki. Setiap tahun, minimal ada lima rumah yang direnovasi, bahkan terkadang bisa mencapai sepuluh rumah,” ujar Devi.

Devi menjelaskan bahwa setiap rumah yang diperbaiki mendapatkan anggaran sebesar Rp35 juta dari para donatur.

“Tidak hanya perbaikan rumah, kami juga memberikan kelengkapan rumah tangga seperti kasur, kursi, kompor gas dengan tabungnya, serta dispenser,” jelasnya.

Baca Juga:Hari Ketujuh Operasi Keselamatan Lodaya 2025: Jumlah Pelanggar Terjaring Razia MeningkatCar Free Day Spesial HUT ke-212 Garut, Pj Bupati Hadir di Penghujung Masa Jabatan

Ia menambahkan bahwa rumah yang dibangun harus permanen agar nyaman ditinggali.

“Setiap rumah memiliki luas minimal 30 meter persegi, dilengkapi ruang tamu, dua kamar tidur (utama dan anak), dapur, serta kamar mandi di dalam rumah,” ungkapnya.

Menurutnya, program ini adalah bentuk nyata kepedulian donatur asal Kuwait terhadap kesejahteraan masyarakat Garut.

“Selain pembangunan rutilahu, para donatur juga secara konsisten memberikan bantuan sosial lainnya untuk masyarakat Garut,” pungkasnya.(rizki)

0 Komentar