Kenapa 11 November Diperingati sebagai Hari Jomblo Sedunia? Ini Penjelasannya

11 november hari jomblo sedunia
Mengapa 11 november hari jomblo sedunia? ternyata berawal dari China, berikut penjelasan lengkap nya. Foto: Elza Anindita - RadarGarut.id
0 Komentar

RADARGARUT.ID – Jika hari valentine adalah hari kasih sayang yang di rayakan oleh seluruh pasangan di dunia ini, maka bagi para manusia single juga memiliki hari special nya tersendiri. Setiap tanggal 11 November diperingati hari jomblo sedunia.

Hari special ini dibuat untuk menunjukan bahwa beberapa orang tetap bisa menikmati kehidupan walau tanpa pasangan. Penetapan tanggal nya juga tidak hanya asal pilih, namun memeliki arti yang unik.

susunan angka 11 yang berdampingan ini merepresentasikan sosok individual yang berdiri sendiri. Hari jomblo sedunia bisa dijadikan momen bagi setiap orang untuk menghargai kemandirian, menikmati Waktu sendiri, dan merayakan kebebasan tanpa beban tuntutan social.

Baca Juga:Lionel Messi Masuk Daftar Pemain Terbaik MLS 2025, Akankah Pecahkan Rekor Baru Lagi?Tunjangan Sertifikasi Guru Triwulan Empat 2025 Cair Bertahap, Begini Proses dan Waktu Penyalurannya!

Di Indonesia sendiri, perayaan ini tidak banyak yang tahu dan tidak banyak yang merayakan. Tapi di China perayaan ini menjadi momen special bagi para single yang ada di sana.

Sejarah hari jomblo sedunia

Hari jomblo sedunia atau World Singles’ Day berawal dari China lebih tepatnya lingkungan Universitas Nanjing. Sekitar tahun 90 am, sekelompok mahasiswa dari perguruan tinggi ternama di Tiongkok ini merayakan status lajang bersama.

Memilih tanggal 11 November bukan tanpa alasan, pemilihan tanggal ini ada hunungan nya dengan angka tanggal dan bulan tersebut. Dimana tanggal nya jika di simbolkan dengan angka adalah 11/11.

Angka 1 sendiri menggambarkan seorang manusia individu yang berdiri sendiri, tidak menggantungkan hidup pada siapapun, serta keutuhan diri. Empat angka 1 yang disimbolkan dari tanggal juga memiliki makna tersendiri.

Empat angka 1 itu merepresentasikan dari sekolompok individu yang single tetpi bisa saling dukung, merasa bangga, Bahagia walau tanpa pasangan, serta merayakan kehidupan tanpa tenan dari lingkungan social sekitar.

Bagi sekumpulan mahasiswa saat itu, makna perayaan ini juga dijadikan sebagai symbol pembuktian bahwa kebahagiaan didapatkan bukan hanya dari hubungan romantic. namun akhirnya perayaan ini berkembang dan dirayakan seluruh dunia.

Dalam Bahasa Mandarin perayaan ini dikenal dengan sebutan “Guanggun Jie” yang jika di terjemahkan secara literal adalah ” Hari Batang Kosong”. Nama ini berawal dari Budaya Tiongkok yang ditunjukan untuk para jomblo.

0 Komentar