GARUT – Dalam upaya meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan di lingkungan pemasyarakatan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Garut menggelar kegiatan bertajuk “Sehat Bersama”, Jumat, 16 Mei 2025. Kegiatan ini mencakup olahraga pagi bersama serta pemeriksaan kesehatan rutin oleh petugas kesehatan Lapas.
Warga binaan tampak bersemangat mengikuti senam pagi yang dipandu oleh instruktur dari internal Lapas. Suasana penuh semangat dan kekeluargaan mewarnai kegiatan tersebut, mencerminkan pentingnya kesehatan fisik dan mental selama menjalani masa pembinaan.
Usai senam, petugas kesehatan melakukan pemeriksaan kepada warga binaan, yang meliputi pengecekan tekanan darah, suhu tubuh, serta konsultasi ringan terkait keluhan kesehatan. Pemeriksaan ini bertujuan untuk mendeteksi secara dini potensi gangguan kesehatan dan memberikan penanganan yang cepat dan tepat.
Baca Juga:Memo Hermawan Serukan Walk Out Fraksi PDI Perjuangan di Rapat Paripurna DPRD JabarLapas Garut Sigap, Bersihkan Gorong-Gorong demi Jaga Lingkungan Tetap Aman
Kepala Lapas Garut, Rusdedy, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen pihaknya dalam memberikan layanan pembinaan yang menyeluruh, termasuk di bidang kesehatan.
“Kami ingin memastikan bahwa warga binaan tetap dalam kondisi sehat, baik jasmani maupun rohani. Ini juga bagian dari hak mereka yang kami penuhi,” ujarnya.
Kegiatan “Sehat Bersama” ini diharapkan menjadi agenda rutin sebagai upaya preventif sekaligus edukatif bagi warga binaan, agar mereka dapat menjalani masa pidana dengan lebih positif dan produktif.***
Untuk informasi lebih lanjut :Humas Lapas Kelas IIA GarutTelp : +62 813-9549-0807Email : [email protected]