CPNS dan PPPK Segera Diangkat, BKN Ingatkan Instansi Pusat dan Daerah Lebih Proaktif

Kepala BKN, Prof. Zudan Arief dalam suatu kesempatan.-ist-
Kepala BKN, Prof. Zudan Arief dalam suatu kesempatan.-ist-
0 Komentar

JAKARTA – Ada kabar penting buat kalian yang mengikuti seleksi CASN 2024! Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Prof. Zudan Arif, baru saja menegaskan bahwa proses pengangkatan CPNS ditargetkan tuntas paling lambat Juni 2025, sedangkan PPPK dipastikan rampung paling lambat Oktober 2025.

Dari total 542 instansi yang membuka formasi CPNS tahun ini, tercatat sudah 374 instansi yang mengajukan dan mendapatkan penetapan NIP dari BKN. Dari jumlah itu, baru 32 instansi yang benar-benar tuntas menerbitkan SK pengangkatan.

Bagaimana dengan PPPK? Dari 612 instansi yang menggelar seleksi PPPK, sebanyak 436 instansi telah menyelesaikan pengusulan dan penetapan Nomor Induk PPPK. Namun, baru 44 instansi yang telah resmi mengeluarkan SK pengangkatan.

Baca Juga:Warga Kelurahan Sukajaya Garut Dihantui Kemunculan Monyet Liar, BKSDA Diharapkan Tangani Lebih IntensifAkibat Korsleting Listrik, 1 Rumah dan 3 Motor Terbakar di Cikajang Garut

“Untuk percepatan pengangkatan CASN T.A 2024, kami minta seluruh BKD, Biro SDM Instansi Pusat dan Daerah agar aktif berkomunikasi dengan BKN jika ada hambatan supaya proses penetapan dan penerbitan SK dapat diselesaikan sebelum batas waktu pengangkatan,” tegas Zudan kepada Disway (Grup Radar Garut) di Jakarta, pada Jumat 18 April 2025.

Menteri PANRB, Rini Widyantini, juga menekankan pentingnya pengangkatan ini dalam mendukung jalannya pelayanan publik dan mendorong agenda reformasi birokrasi nasional.

“Saya berharap rekrutmen atau pengangkatan ini sebagai langkah strategis untuk memastikan pelayanan publik tetap berjalan optimal, dan memenuhi kebutuhan sumber daya manusia yang profesional,” ucapnya.

Sebagai bentuk apresiasi, BKN memberikan penghargaan khusus kepada instansi pemerintah yang sudah sigap menyelesaikan penerbitan SK pengangkatan CPNS dan PPPK 2024. Harapannya, ini bisa jadi pemacu semangat bagi instansi lain untuk bergerak lebih cepat.

0 Komentar