GARUT – Dinas Pemadam Kebakaran (DisDamkar) Kabupaten Garut, melakukan evakuasi mayat di kampung Cibodas, RT 01 RW 05, Desa Cihaurkuning, kecamatan Malangbong, kabupaten Garut, pada Kamis (13/2) pukul 15.23 WIB.
Kepala Seksi (Kasi) Operasi Pemadam Kebakaran Kabupaten Garut, Dhany Rhamdany menyampaikan bahwa menurut pelapor korban bernama Dede Sarifudin (63), kronologi ditemukan mayat tersebut bahwa Kankan (Saksi) sebagai tetangga korban mencium bau tidak sedap di rumah Dede.
“Warga tetanga korban mencium bau tidak sedap, sehingga mencari dan di temukan dari rumah Dede Sarifudin, yang tinggal seorang diri, dan memangil RW setempat,” ujarnya melalui pesan WhatsApp, Kamis (13/2).
Baca Juga:Pemda Garut Dukung Kegiatan Baznas, Penyebaran Kupon Infaq Ramadhan 1446 HKisah Tati dan Didi dengan Kondisi Serba Kekurangan, Setiap Hari Keliling Mengamen
Upaya yang dilakukan DisDamkar Garut, memakai APD lengkap serta memindahkan mayat ke kantong Jenazah, “Upaya Petugas ialah menggunakan APD lengkap dan memindahkan mayat dari kasur ke kantong Jenazah,” katanya.(rizka/rls)