Kebakaran Hanguskan Rumah Milik Abdul di Selaawi

istimewa
HANGUS. Sebuah rumah milik Abdul (64) yang berada di Kecamatan Selaawi, Garut, Jawa Barat hangus terbakar pada Senin, 9 September 2024. (istimewa/dok Polres Garut)
0 Komentar

GARUT – Sebuah rumah milik Abdul (64) yang berada di Kecamatan Selaawi, Garut, Jawa Barat hangus terbakar pada Senin, 9 September 2024. Diduga kebakaran tersebut dipicu korsleting listrik di salah satu ruangan rumah.

Terkait kejadian tersebut, Kapolsek Limbangan Polres Garut Kompol Wasino membenarkannya. “Memang benar ada kejadian kebakaran yang menghanguskan sebuah rumah di wilayah hukum Polsek Limbangan, tepatnya di wilayah Kecamatan Selaawi,” katanya.

Ia menjelaskan bahwa rumah yang terbakar diketahui berada di Perumahan Kondang Regency, Desa CIgawir. Kejadian kebakaran rumah milik Abdul itu diketahui terjadi sekitar pukul 03.00, atau beberapa jam sebelum adzan subuh berkumandang.

Baca Juga:Suzuki Futura Tidak Kuat Menanjak, Akhirnya Masuk Jurang di PakenjengPerahu Terbalik di Pantai Cikolomberan Sancang, 2 Nelayan Dalam Pencarian

“Awalnya kejadian kebakaran ini diketahui oleh pemilik rumah bernama Abdul. Saat itu ia diketahui tengah tidur bersama istri dan dua anaknya, lalu sekitar pukul 03.00 mereka terbangun karena lampu rumah tiba-tiba mati,” jelasnya.

Setelah mengetahui lampu rumahnya mati, dalam kondisi gelap gulita Abdul dan istrinya berinisiatif untuk melakukan pengecekan saklar listrik yang ada di luar rumah. Ketika itu keduanya mencium bau asap.

“Selain mencium bau asap, Abdul dan istrinya juga mendapati kepulan asap yang berasal dari kamar belakang. Biasanya, kamar belakang itu selalu ditempati oleh ibu angkat Abdul,” ungkapnya.

Melihat kepulan asap dari dalam kamar, Abdul bersama istrinya pun langsung berusaha mengeluarkan anak-anaknya yang sedang tidur dari dalam kamar. Setelahnya, Abdul pun langsung berusaha mencari bantuan dengan harapan api bisa segera dipadamkan.

Setelah kembali usai mencari bantuan, Abdul kembali ke area rumahnya dan kondisi api di kamar belakang sudah membesar. “Pada saat kejadian, kondisi kamar belakang sedang terkunci karena ibu angkat Abdul sedang tidak ada di rumah,” katanya.

Upaya pemadaman pun saat itu langsung dilakukan oleh warga sekitar, lalu kemudian tim dari Pemadam Kebakaran tiba di lokasi kejadian. Setelah dilakukan upaya, api pun akhirnya berhasil dipadamkan.

ia memastikan tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut, namun pemilik rumah mengalami kerugian akibat kebakaran yang menghanguskan rumahnya sekitar Rp200 juta. “Dugaan sementara kebakaran ini akibat korsleting alus listrik,” pungkasnya. (red)

0 Komentar