RADARGARUT.ID – Mau investasi jangka panjang yang stabil dan tidak terlalu beresiko? Emas solusinya!
Emas merupakan solusi bagi kamu yang ingin berinvestasi jangka panjang dengan resiko kecil dibandingkan dengan saham ataupun obligasi.
Barang berharga ini telah menjadi incaran semua orang karena nilainya yang stabil sebagai mata uang ekonomi.
Baca Juga:Update Harga Emas Hari Ini, 3 November 2025: Turun, Saatnya Beli?Kenapa Garut Banyak Tukang Cukur? Simak Alasannya Berikut Ini!
Peran emas dalam ekonomi sungguh penting, khususnya sebagai aset nilai lindung sehingga sering disebut sebagai safe haven, acuan penting saat terjadi krisis atau ketidakpastian ekonomi.
Emas sering dikali dijadikan sebagai investasi karena nilainya yang relatif naik secara konsisten dalam jangka panjang.
Di Indonesia sendiri, sudah banyak produsen emas yang menjual barang investasi ini dan menjadikannya beberapa jenis dengan harga yang bervariasi.
Antam merupakan salah satu produsen emas di Indonesia yang menjual emas dengan beberapa jenis mulai dari emas batangan, gift series hingga emas khusus event tertentu.
Bagi kamu yang penasaran dengan harga emas Antam hari ini, berikut ini adalah Harga Emas Hari ini yang dilansir dari website Antam:
Harga Emas Hari Ini
Emas Batangan
| Berat | Harga | 
| 0,5 gr | Rp. 1.193.000 | 
| 1 gr | Rp. 2.286.000 | 
| 2 gr | Rp. 4.512.000 | 
| 3 gr | Rp. 6.743.000 | 
| 5 gr | Rp. 11.205.000 | 
| 10 gr | Rp. 22.355.000 | 
| 25 gr | Rp. 55.762.000 | 
| 50 gr | Rp. 111.445.000 | 
| 100 gr | Rp. 222.812.000 | 
| 250 gr | Rp. 556.765.000 | 
| 500 gr | Rp. 1.113.320.000 | 
| 1000 gr | Rp. 2.226.600.000 | 
Emas Batangan Gift Series
| Berat | Harga | 
| 0,5 gr | Rp. 1.263.000 | 
| 1 gr | Rp. 2.436.000 | 
Emas Batangan Selamat Idul Fitri
| Berat | Harga | 
| 5 gr | Rp. 12.040.000 | 
Emas Batangan Imlek
| Berat | Harga | 
| 8 gr | Rp. 18.756.671 | 
| 88 gr | Rp. 203.740.278 | 
Emas Batangan Batik Seri III
| Berat | Harga | 
| 10 gr | Rp 23.360.000 | 
| 20 gr | Rp 45.920.000 | 
Nah itu dia, harga emas hari ini yang dilansir dari website resmi Antam, produsen emas Indonesia.
Harga tersebut belum dikenakan Pajak PPh sebesar 0.25%.
Baca Juga:Rekomendasi Franchise Kopi Keliling Terbaik 2025 yang Cocok Untuk Pebisnis PemulaTol Getaci Singkatan dari Gedebage–Tasikmalaya–Cilacap, Proyek Jalan Tol yang Ditargetkan Selesai pada 2029!
Jika kamu tertarik untuk membeli emas, kamu bisa langsung kunjungi website resmi Antam dan ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Kunjungi halaman resmi website antam yang bisa kalian akses dengan klik link berikut, http://logammulia.com/id
 - Klik Masuk jika sudah memiliki akun, dan jika belum memiliki akun coba untuk daftar terlebih dahulu
 - Jika akun anda sudah terdaftar dan data-data yang diperlukan sudah lengkap, pilih lokasi Butik Emas Logam Mulia terdekat atau atur alamat pengiriman.
 - Pilih produk emas yang akan kamu beli beserta dengan jumlahnya, lalu klik “Masukkan ke Keranjang”
 - Setelah itu, pastikan semuanya sudah sesuai mulai dari alamat dan produk lalu pililh metode pembayaran.
 - Setujui syarat dan ketentuan lalu lakukan pembayaran.
 - Nantinya emas akan langsung diproses sesuai dengan metode yang kamu pilih.
 
