Dijamin Dapat Nilai A! Ini 5 Rahasia Prompt Gemini AI Paling Jitu untuk Tugas Anak Sekolah

prompt ai untuk tugas anak sekolah
Simak prompt AI untuk tugas anak sekolah. Foto: Gemini AI - radargarut.id
0 Komentar

RADARGARUT.ID – Hampir seluruh siswa merasa tertekan atau bingung jika mendapat tugas sekolah seperti merangkum materi, membuat kerangka argumentatif, atau membuat tugas presentasi dalam waktu yang singkat.

Tantangan terbesarnya adalah bukan hanya mengerjakan tugas saja, tetapi harus memiliki bobot akademik tinggi dan pantas mendapatkan nilai A.

Di sinilah Gemini AI hadir sebagai model kecerdasan buatan dari Google untuk membantu para siswa atau anak sekolah untuk mengerjakan berbagai tugas dengan ide-ide yang kreatif.

Baca Juga:Cuma Mulai Rp 10 Ribuan! 5 Tempat Makan Murah Meriah di Garut yang Rasanya Bintang LimaInstan Viral! 8 Prompt Gemini AI Wanita Berhijab Gaya Korea Bikin Instagram jadi Super Aesthetic

Namun, menggunakan Gemini AI tidak hanya dengan bertanya saja, tetapi harus menggunakan prompt yang detail dan jelas agar tugas sekolah menjadi mitra belajar yang terjamin kualitas akademiknya.

Artikel ini akan menyajikan 5 rahasia prompt Gemini AI untuk tugas anak sekolah. Simak baik-baik ya!

1. Membuat Rangkuman atau Ringkasan Materi

“Saya siswa kelas 5 SD. Jelaskan cara kerja siklus air dengan bahasa yang mudah dipahami . Gunakan bahasa sehari-hari yang sederhana, misalnya seperti membandingkannya dengan perjalanan air di dapur. Buatkan dalam 4 paragraf pendek, sertakan gambar agar mudah dipahami.”

“Buatkan ringkasan sejarah tentang peran pahlawan Pangeran Diponegoro. Sertakan poin-poin penting yang ia lakukan. Gunakan bahasa yang menarik serta mendorong anak untuk mau belajar sejarah untuk anak kelas 6 SD.”

“Saya adalah siswa kelas 8 SMP. Rangkumkan materi tentang Pemanasan Global, Penyebab serta Dampaknya menjadi poin-poin utama. Jelaskan setiap poin dalam dua kalimat agar saya mudah menghafal untuk ujian.”

“Saya akan presentasi minggu depan tentang Teori Relativitas Einstein. Buatkan saya ringkasan yang berfokus pada konsep yang sering disalahpahami oleh siswa SMA. Buat dalam 3 paragraf.”

2. Membuat Kerangka Argumentatif

“Saya adalah Siswa SMA kelas 11 dan harus membuat tugas kerangka argumentatif tentang ‘Apakah Pembelajaran Daring Lebih Efektif daripada Tatap Muka?’ Buatkan kerangka tersebut dalam 5 paragraf yang meliputi: 1. kalimat tesis yang jelas (pro/kontra) 2. Dua argumen pendukung 3. Satu argumen sanggahan, dan 4. Poin penutup yang kuat.”

Baca Juga:Gaji PPPK Kemensos 2025: Intip Rincian Gaji Pokok & Besaran Tunjangan yang CairSpill The Prompt! Inspirasi Foto Pasangan Prewedding Adat Jawa Cuma Modal Gemini AI

“Saya telah menulis paragraf ini [Masukkan teks yang sudah di tulis], buatkan teks tersebut menjadi teks dengan bahasa yang formal untuk tugas sekolah.”

0 Komentar