Warga Desa Sukajaya Garut Resah, Monyet Liar Sering Muncul di Area Pemukiman

ilustrasi monyet (pixabay)
ilustrasi monyet (pixabay)
0 Komentar

GARUT – Warga Kampung Karang Mulya, Desa Sukajaya, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, dibuat resah oleh kemunculan seekor monyet liar yang kerap berkeliaran di area rumah penduduk. Lokasi kemunculan hewan liar ini berada di sekitar Jalan Pembangunan No. 15, tepat di samping SPBU Pembangunan.

Salah seorang warga, Yy (43), mengaku rumahnya menjadi salah satu lokasi favorit sang monyet. Dalam rekaman CCTV di rumahnya, terlihat jelas bagaimana monyet tersebut beberapa kali naik ke atap hingga ke loteng.

“Sering aja, kalau saya liat mah a dari sana (sebrang jalan) terus nyebrang kesini, keliat sama saya sekali saksi ya a, sudah lama sudah beberapa bulan sering Aya monyet nya teh” ujarnya saat ditemui di kediamannya, Kamis (24/4).

Baca Juga:Polda Jabar Dalami kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah untuk Lembaga Keagamaan di TasikmalayaJutaan yang Melamar CPNS, Wanita Asal Garut Ini Malah Mundur Setelah Lulus

Tak hanya itu, warga lain di sekitar lokasi juga melaporkan kejadian serupa. Beberapa bahkan menunjukkan rekaman video keberadaan monyet liar tersebut, terutama di sekitar SDN Sukajaya.

Kejadian serupa juga sempat terjadi di sebuah masjid saat warga tengah mengikuti pengajian. Warga mengaku terkejut ketika mendapati sosok monyet yang terlihat melalui jendela masjid.

Sudah Lapor, Tapi Belum Ada Solusi Konkret

Yy mengaku dirinya sudah pernah melaporkan kejadian tersebut ke pihak pemadam kebakaran. Namun, karena keterbatasan alat, kasus ini kemudian dialihkan ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA).

Pihak BKSDA sempat turun langsung ke lokasi untuk melakukan survei dan membawa peralatan. Sayangnya, saat itu monyet liar tidak terlihat di area sekitar, sehingga upaya penangkapan pun belum membuahkan hasil.

“Pertamanya sudah laporan ke pemadam, karena monyet nya di tiang listrik, kata pemadam teh ke BKSDA Atos di hubungi, ada balesan, BKSDA teh sudah membuat perangkap cuman monyetnya tidak masuk perangkap terus, itu sudah lama beberapa bulan yang lalu,” jelasnya.

Warga Merasa Terancam dan Minta Tindakan Nyata

Keberadaan monyet liar ini membuat warga, khususnya Yy dan keluarganya, merasa tidak aman. Ia khawatir hewan tersebut masuk ke dalam rumah atau toko dan berpotensi menyerang.

Yy pun berharap ada langkah nyata dari pemerintah atau instansi terkait untuk menangani kasus ini secara serius. Ia menilai, meski laporan sudah dilakukan, belum ada tindak lanjut konkret yang memberikan rasa aman bagi warga.(rizka)

0 Komentar